Kakanwil Kemenkumham Sulut Harapkan Relokasi Lapas Manado Selesai Sesuai Target

SUARATA.Com,MANADO–Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Utara, Ronald Lumbuun melakukan peninjauan pembangunan relokasi Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Manado, di kantor Rupbasan Kelas 1 Manado, Kamis (12/09/2024).
“Kami turun untuk meninjau langsung, sejauh mana progres pembangunan relokasi gedung Lapas Manado,” kata Ronald.

Pemantauan itu juga, sambungnya, sekaligus untuk memastikan pembangunan dapat berjalan sesuai target, dan memenuhi standar yang ditetapkan.
Dalam pemantauan Kakanwil, ia didampingi petugas Pelaksa Proyek, Manejemen Konstruksi (MK) Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Lapas Manado, untuk melaksanakan kontrol progres pembangunan Lapas Manado.
Serta memastikan tidak adanya gangguan dalam proses pembangunan Lapas, kepada pihak pelaksana Ronald Lumbuun menyampaikan untuk mengerjakan pekerjaan fisik, sesuai yang tertuang dalam kontrak.
“Tolong untuk tetap mengutamakan keselamatan para pekerja, selalu menggunakan alat pengaman diri ( APD), dan terbuka ketika ada pihak eksternal baik pihak media ataupun Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) yang ingin mendapatkan informasi,” jelasnya.
Sementara, Kepala Divisi Administrasi John Batara Manikallo, menitipkan harapan agar masalah yang terjadi pada proyek pembangunan tahap awal, tidak berulang pada pekerjaan tahun ini.
Ia menginginkan agar pihak Pelaksana Jasa Konstruksi, Manajemen Konstruksi (MK) untuk selalu berkonsultasi dengan pimpinan di kantor Wilayah dan Kuasa Pengguna Anggaran ( KPA ).
“Setiap ada permasalahan yang dihadapi silahkan komunikasi, jangan diselesaikan secara sendiri-sendiri,” pungkasnya.
Dalam kesempatan itu, hadir pula Kepala Divisi Pemasyarakatan Aris Munandar, Kepala Divisi Keimigrasian Syamsul Efendi Sitorus, Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Manado Tapianus Barus dan Kepala Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara Hardiman serta pihak terkait lainnya.(*)